oleh

Akhir Pekan Ini, Harga Cabai Merah dan Ayam Naik Lagi di Pekanbaru

PEKANBARU – Harga cabai merah di Kota Pekanbaru hari ini, Sabtu 20 Juli 2019 terpantau masih tinggi. Di pasar tradisonal mencapai Rp80 ribu per kilonya.

Tetapi berdasarkan catatan Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kota Pekanbaru, harga cabai merah Rp65 ribu perkilonya. Yang masih tinggi adalah cabai merah Bukittinggi dan juga cabai rawit.

“Harga cabai masih tingga hingga akhir pekan ini. Harga cabai merah dan hijau naik di kisaran Rp5.000 hingga Rp11.000 per kilogram,” ujar Kepala DPP Pekanbaru Ingot Ahmad Hutasuhut.

Masih tingginya harga cabai hingga akhir pekan ini juga dikatakan oleh Uli salah seorang pedagang cabai di Pasar Pagi Arengka.

“Harga cabai terus naik sejak beberapa pekan terakhir, apalagi stok terbatas karena musim hujan,” jelasnya.

Selain harga cabai merah,
harga daging ayam di Kota Pekanbaru terus mengalami kenaikan. Kenaikan perkilonya mencapai Rp5.000.

“Biasanya ayam hanya Rp27.000,- sekarang Rp32 ribu perkilogram,” kata seorang penjual di pasar pagi Arengka Pekanbaru.**