oleh

Bubble Fingernails, Tren Fashion Unik Yang Hits Di Instagram

SALISMA.COM – Beberapa tren fashion tampak begitu aneh dan membuat orang tidak mau mengikutinya. Tetapi,  baru-baru ini ada tren unik  yaitu Bubble Fingernails yang lagi hits di kalangan beuty lovers.

Bubble Fingernails sendiri, menurut laman Oddity Central, Selasa (11/8/2015), adalah kuku yang dibentuk bulat dengan bola akrilik penuh warna dan pola. Tren yang mulai mencuat sejak tahun 2009 tersebut kembali muncul melalui serangkaian foto yang beredar di Instagram.

“Intinya demi membuat kesan yang lebih pop. Klien yang tumbuh di era 80-an yang paling banyak meminta tren tersebut karena menurut mereka tren itu tidak berlebihan,” ujar Pattie Yankee salah satu pemilik salon di Amerika Serikat yang menawarkan pelayaan membuat Bubble Fingernails dengan harga sekitar USD $ 10-15 atau sekitar Rp 137.000-205.000.

Cukup unik alasan mengapa mereka membuat Bubble Fingernails, yaitu karena improvisasi dari trial and error saat mewarnai kuku. Mereka mulai menempatkan bola akrilik di tengah kuku dan membangun dengan menambah lapisan. Kemudian, mereka cat sesuai dengan pilihan pelanggan.

Jadi, adakah yang ingin mencoba?