SALISMA.COM, ROHIL– Bupati Rokan Hilir (Rohil) Suyatno mengungkapkan, masalah tapal batas di wilayah Kabupaten Rohil masih ada beberapa titik yang belum selesai. Misalnya, perbatasan antara Rohil-Dumai dan Rohil-Sumatra Utara)
Untuk itu, menjelang dekatnya jadwal Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 9 Desember mendatang, Suyatno meminta kepada Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau agar segera menyelesaikan permasalahan tapal batas yang ada di Rohil.
Hal itu, untuk mengantisipasi adanya keributan saat pilkada berlangsung yang bisa membuat masyarakat bingung untuk menggunakan hak pilihnya untuk masuk ke wilayah mana.
“Ini wilayah antar kabupaten, jadi kita minta Pemprov Riau segera menyelesaikan tapal batas secepatnya sebelum pilkada,” ujar Suyatno kepada awak media, di gedung putih kantor bupati.
Sejauh ini lanjut Suyatno, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rohil juga telah melakukan komunikasi baik secara internal maupun eksternal kepada instansi terkait untuk mengantisipasi terjadinya hal yang tidak diinginkan saat pilkada berlangsung.
“Sudah kita komunikasikan masalah ini, baik kepada pihak kemanan, ke Polres, dan Pemprov Riau,” terangnya. (syawal)