SALISMA.COM (SC), DUMAI – Walikota Dumai, Drs H Zulkilfi AS MSi meminta kepada Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) untuk menindak tegas warung internet (warnet) yang tidak mengantongi izin usaha.
“Kita sudah mengintruksikan Satpol PP tertibkan usaha warnet yang tidak memiliki izin usaha,” kata Walikota.
Pernyataan itu dikatakan Walikota mengingat keberadaan warnet yang menjamur di Kota Dumai. “Belakangan ini usaha warnet semakin menjamur. Apalagi banyak warnet yang belum mengantongi izin. Untuk itu kita minta Satpol PP untuk melakukan pengawasan dan menutup warnet yang tidak ada izin,” sebut Zulkifli.
Selain tidak mengantongi izin, kata Walikota, masih banyak warnet di kota ini yang buka hingga dini hari. Karena itu, Walikota minta jajaran Satpol PP melakukan pengecekan. “Terkait jam operasional kita sudah minta Satpol PP untuk turun ke lapangan. Jika kedapatan ada warnet yang buka melebihi batas jam operasional agar ditindak tegas,” katanya.
Menurut Walikota, pengawasan perlu dilakukan untuk melindungi anak-anak kita agar tidak terpengaruh oleh efek negatif internet. Apalagi banyak anak-anak kita dengan bebas mengakses berbagai situs di warnet tanpa ada pengawasan.
“Pengawasan sangat penting untuk menyelamatkan moral generasi penerus bangsa. Sebab, banyak kita lihat anak-anak sekolah leluasa mengupload situs-situs yang tidak wajar tanpa adanya pengawasan baik dari orang tua maupun pengelola warnet itu sendiri,” kata Walikota.