oleh

DPRD Inhil Sambut Kunjungan Kerja Kapolda Riau

SALISMA.COM, INHIL – Wakil Ketua DPRD Inhil Edi Gunawan, SE, M.Si menyambut kedatangan Kepala Kepolisian Daerah (KAPOLDA) Riau lrjen Pol. Muhammad lqbal, S.l.K., M.H dan Istri Mrs. Nindya Astuti Aryani selaku Ketua Bhayangkari Daerah Riau, Kamis (30/06/2022).

Menggunakan Helikopter, kedatangan Kapolda Riau beserta rombongan yang juga turut dihadiri Dir.Samapta Kombes Pol Farided Zulkarnain, Ka.SPN Polda Kombes Pol Ruli Agus Pramono, Ka SPN Polda Riau yang mendarat di Helipad Halaman Kantor Bupati Jl. Akasia No. 1 Tembilahan disambut dengan pemasangan Tanjak Oleh Bupati Inhil.

Kedatangan Kapolda Riau turut juga disambut oleh Wakil Bupati Inhil H. Syamsuddin Uti (SU), Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, SIK beserta Unsur Forkopimda dan Asisten Bupati Setda Inhil serta beberapa Pimpindan OPD di Lingkup Pemkab Inhil.

Sesaat setelah mendarat, rombongan bergerak menuju ruang transit di Kantor BAPPEDA Inhil. Selanjutnya rombongan bertolak nenuju Mapolres Inhil.

Diketahui, kedatangan Kapolda Riau Muhammad Iqbal beserta rombongan ke Kabupaten Inhil dalam rangka Kunjungan kerja yakni ke Mapolres Inhil.

Ketua DPRD Inhil Edi Gunawan, SE, M.Si yang diampingi Bupati Indragiri Hilir (Inhil) Drs. HM. Wardan, MP beserta Istri selaku Ketua TP PKK Inhil Hj. Zulaikhah Wardan menyambut kedatangan rombongan Kepala Kepolisian Daerah lrjen Pol. Muhammad lqbal, S.l.K., M.H dan Istri Mrs. Nindya Astuti Aryani selaku Ketua Bhayangkari Daerah Riau

Kedatangan Kapolda Riau turut juga disambut oleh Wakil Bupati Inhil H. Syamsuddin Uti (SU), Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, SIK beserta Unsur Forkopimda serta beberapa Pimpindan OPD di Lingkup Pemkab Inhil.

Usai kunjungan di Mapolres yang didampingi Bupati Inhil, Kapolda melanjutkan dengan jamuan makan siang yang telah dipersiapkan Bupati di Rumah Dinas Jl Kesehatan Tembilahan.

Dalam sambutannya Bupati HM.Wardan usai menjamu makan siang Kapolda beserta rombongan di rumah dinas mengatakan, selamat datang di Kabupaten Indragiri Hilir Hamparan Kelapa Dunia, semoga dengan kunjungan Kapolda beserta ibu semakin memperkuat jalinan silaturahmi dengan Masyarakat Kabupaten Inhil.

Dan atas nama Pemerintah Kabupaten Indragiri menyampaikan permohonan maaf apabila dalam penyambutan kurang berkenan di hati.

Sementara itu, Kepala KAPOLDA Riau lrjen Pol. Muhammad lqbal, S.l.K. M.H mengucapkan terimakasih atas penyambutan yang meriah ini.

Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan pertukaran cendramata. (Adv)