SALISMA.COM (SC), PEKANBARU – Dikarenakan tak ingin anggaran terbuang sia-sia, Komisi B DPRD Riau beserta mitra kerjanya akan berhati-hati dalam menyetujui anggaran kegiatan di APBD Murni 2016.
Ketua Komisi B DPRD Riau Marwan Yohanes meminta kepada pemerintah untuk melengkapi semua perencanaan yang mereka lakukan. “Mulai dari perencanaan apa yang akan mereka lakukan, jangan prosesnya berjalan lancar tapi saat sudah dilakukan banyak yang tidak bisa dikerjakan,” katanya, Senin, (2/11/2015).
Marwan menlanjutkan, salah satu penganggaran yang tidak dapat dilakukan pemerintah karena tidak ada Detail Engineering Design (DED) yakni pembangunan pasar yang berada di kecamatan Rumbai pesisir.
“Pembangunan pasar di Rumbai di APBD 2015 itu tidak ada DED-nya tetapi anggarannya bisa masuk. Namun saat akan dilakukan pembangunannya pemerintah kebingungan karena lahan nya tidak ada.,”imbuhnya
Untuk itu pihaknya akan mengevaluasi seluruh kegiatan yang dilakukan SKPD terutama yang bermitra langsung dengan komisi B DPRD Riau,
“Kita akan minimalisir anggran yang tidak dapat di rasakan masyarakat manfaatnya seperti pelatihan-pelatihan yang di tujukan untuk pemerintah, bukan untuk masyarakat,”tutupnya. (iqbal)