SALISMA.COM (BPC), PEKANBARU – DPRD Provinsi Riau, Selasa (20/10/2015) pagi, saat ini tengah dijaga pihak kepolisian. Menurut salah satu petugas kepolisian yang berjaga dekat pos jaga DPRD Riau mengatakan, akan ada demo.
“Pagi ini katanya mau demo, cuma untuk dari mananya saya kurang tahu. Kayaknya dari mahasiswa,” ujar salah satu petugas kepolisian yang tak ingin disebutkan namanya.
Pantauan dilapangan, puluhan personil polisi telah disiagakan di gedung DPRD Riau. Bahkan para personil terlebih dahulu melakukan upacara persiapan di depan masjid DPRD Provinsi Riau.
Pihak kepolisian sendiri akan dibantu oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Riau yang saat ini tengah berjaga di pos jaga DPRD Riau. (Iqbal)