SALISMA.COM – Lewat sebuah esai yang Jennifer Lawrence tulis untuk newsletter di situs milik artis Lena Dunham, J-Law menyatakan kalau dia merasa kecewa dengan perbedaan gaji yang diterima seorang aktris dibanding dengan para bintang pria.
Untung saja J-Law tak sendiri. Segera setelah esainya mendapat perhatian media, sederet bintang Hollywood pun memberi dukungan kepada bintang THE HUNGER GAMES.
Bradley Cooper lawan main J-Law dalam SILVER LININGS PLAYBOOK, AMERICAN HUSTLE, SERENA, dan JOY memberi respon positif terhadap apa yang ditulis wanita 25 tahun itu. Bradley memberikan pendapatnya kala menghadiri promosi film terbarunya, BURNT.
“Satu yang bisa ku bilang, ini menarik karena jika kau pikir kau hanya layak mendapat segitu dan itu tak benar, saatnya mengubah cara pandang dan tetap pada pendirian seperti yang Sienna (Miller) lakukan,” kata Bradley kepada E! News merujuk pada lawan mainnya, Sienna Miller, yang pernah menolak main dalam BURNT karena mendapat gaji lebih sedikit dari lawan main prianya.
“Ada standar ganda (ukuran standar penilaian yang dikenakan secara tidak sama kepada subjek yang berbeda dalam suatu kejadian serupa yang terkesan tidak adil) di seluruh dunia. Ini adalah salah satu aspek. Di manapun suara bisa didengar, seperti yang dilakukan Sienna dan Jennifer, sangat hebat. Ini bisa membuat perbedaan,” lanjut Bradley.
Sementara itu, Emma Watson menulis di Twitter-nya, “O Jennifer Lawrence aku sangat mencintaimu.” Lawan main J-Law di HUNGER GAMES, Elizabeth Banks juga mengungkapkan cinta dan suka citanya terhadap apa yang ditulis pemeran Katniss Everdeen.
(kapanlagi)