oleh

Jelang Pembacaan Putusan PHPU oleh MK, Massa Mulai Penuhi Jalan Merdeka Barat

JAKARTA – Menjelang pembacaan putusan sidang perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK) hari ini, sejumlah massa mulai berdatangan dan berkumpul di sekitar Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat.

Massa aksi mengenakan berbagai atribut, seperti baju muslim koko beraneka warna.Tak hanya itu, mereka juga mengenakan aksesoris sorban kuning yang dikalungkan di leher.

Dilansir dari CNNIndonesia, beberapa di antara mereka juga membawa poster berisi dukungan aksi, seperti tulisan ‘Menang Tanpa Curang’ hingga poster bertuliskan ‘Ketidakadilan Bertentangan dengan Pancasila’.

Sampai saat ini massa aksi masih duduk-duduk di trotoar depan Patung Kuda Arjuna Wiwaha. Mereka juga mulai menyanyikan yel-yel dan lagu-lagu perjuangan untuk menyemarakkan suasana.

Sebelumnya, Kapolri Jenderal Tito Karnavian melarang aksi halalbihalal 212 yang rencananya akan digelar di depan Gedung MK saat sidang putusan hasil sengketa pilpres.

Senada dengan Tito, Kapolres Jakarta Pusat Kombes Harry Kurniawan mengatakan pihaknya telah melarang penyelenggaraan aksi demonstrasi di sekitar Gedung MK hari ini.***