SALISMA.COM, KAMPAR – Dalam rangka memperoleh hasil pencapaian Kegiatan Imunisasi Kabupaten
Kampar, Bupati kabupaten Kampar Catur Sugeng melalui Kepala Dinas Kesehatan kabupaten
Kampar mengadakan pertemuan Evaluasi Imunisasi Rutin Triwulan I di Aula Dinas Kesehatan
Kabupaten Kampar, Kamis (02/05/2019).
Pertemuan evaluasi ini bersempena hari Imusasi Dunia Tahun 2019, dimana ini merupakan
agenda rutin yang dilaksanakan setiap 3 bulan sekali dan sekaligus di adakannya Sosialisasi
Pengolaan Vaksin Puskesmas se-Kabupaten Kmpar.
Dalam acara ini dihadiri oleh jajaran esselon III dan IV di lingkungan dinas kesehatan dan
puskesmas serta dibuka langsung oleh Bupati Kabupaten Kampar melalui Kepala Dinas
Kesehatan Kabupaten Kampar Nurbit, S.IP, MH.
Dalam pidatonya saat membuka acara, Bupati melalui Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten
Kampar Nurbit, S.IP, MH membahas tentang Kedisplinan dan Keseriusan Pihak terkait terutama
Kepala Puskesmas dan Pemegang Program guna tercapainya Target Capaian Imunisasi di
Kabupaten Kampar.
“Kita bekerja sesuai dengan prosedur, jangan sampai terjadi lagi kesalahan pengelolaan vaksin di
masing-masing Puskesmas agar vaksin tersebut tidak rusak atau mati dan Target kita benar-benar
tercapai serta tidak terjadi pekerjaan yang sia-sia,” ujar Nurbit.(Adv)