PEKANBARU – Meski sudah diteken Menteri Agama, tetapi Surat Keputusan (SK) penetapan embarkasi haji antara Riau belum diserahkan ke Pemprov Riau. Tetapi salinannya sudah dikirim lewat WhatsApp.
Menurut Kakanwil Kemenag Riau, Mahyudin, Kamis 18 April 2019, yang asli memang belum diserahkan ke Pemprov Riau, mungkin akan serahkan langsung Pak Dirjen PHU (Penyelenggara Haji dan Umrah) Kemenag RI.
Tahapan setelah keluarnya SK embarkasi haji antara ini, adalah persiapan untuk lelan, terutama lelang alat transportasi dan kebutuhan konsumsi jemaah haji asal Riau.
“Termasuk mempersiapkan panitia penyelenggara ibadah haji juga harus sudah disiapkan dari sekarang. Baru nanti disusul dengan persiapan-persiapan yang lainnya,” ujar Mahyudin.
Menurut Mahyudin, persiapan lain yang tak kalah penting adalah simulasi ibadah haji atau yang biasa dikenal dengan istilah manasik haji. Selain itu juga akan dilakukan simulai keberangkatan dan penerimaan kepulangan jemaah.
“Tahapan ini juga penting, karena bagaimanapun ini pertama kali kita laksanakan (keberangakatan jemaah dengan embarkasi sendiri),” kata Mahyudin.***/bpc