oleh

Perbaikan Jalan Kubang Raya, Warga Keluhkan Debu yang Ganggu Aktivitas

SALISMA.COM (SC) – Sejumlah warga mengeluhkan banyaknya debu yang beterbangan di sejumlah ruas Jalan Kubang Raya Pekanbaru. Ditambah lagi ramainya kendaraan beban berat yang melewati jalan itu.

Salah seorang warga Kubang Raya, Joko, saat ditemui Salisma.com mengatakan bahwa ruas Jalan Kubang Raya memang sedang dalam perbaikan. Namun menurutnya, lambatnya kinerja perbaikan membuat warga merasakan dampak yang mengganggu aktivitas akibat banyaknya debu akibat perbaikan jalan itu.

“Terganggulah mas, kurang lebih dua bulan kami merasakan debu yang bertebaran di sini. Saat minum kopi di warung pun banyak debu yang masuk,” ujarnya saat diwawancarai Salisma.com, Selasa (18/9/2018).

Eki salah satu pengendara yang setiap hari melintas di kawasan tersebut menuju kampus pun mengaku sangat terganggu dengan debu yang beterbangan di kawasan tersebut. Bahkan akunya, mata dan hidungnya tidak nyaman saat melintas di kawasan tersebut.

“Sangat terganggu, banyak debu yang berterbangan di sini membuat mata perih dan hidung merasa tidak nyaman, apalagi pasir-pasir yang di sana bisa membuat ban terpeleset,” tuturnya.

Sekadar informasi, dalam beberapa bulan terkahir sejumlah ruas Jalan Kubang Raya memang sedang dalam perbaikan karena banyak yang rusak. Namun hingga saat ini perbaikan pun masih belum terselesaikan. (Smg2)