PEKANBARU – Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dalam kegiatan silaturrahim dengan jamaah Masjid Taqwa Dusun III Desa Rimbo Panjang, Kampar, Sabtu (6/1) malam mengatakan, tahun ini akan dibangun perkantoran kementerian di Rimbo Panjang.
Dia menyebutkan, Rimbo Panjang merupakan daerah yang strategis dalam pembangunan. Karena itu daerah ini akan menjadi prioritas dalam pembangunan pemerintah.
“Hal itu dibuktikan dengan akan dibangunnya gedung kementerian, di mana nantinya akan berkantor 53 lembaga kementrian di wilayah Rimbo Panjang. Pembangunan gedung ini bertujuan untuk mendistribusikan berbagai kebijakan pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah,” ujar Andi Rachman, sapaan akrabnya dalam silaturrahmi yang dihadiri kepala desa, Kapolsek, Danramil, tokoh masyarakat, ninik mamak, dan organisasi pemuda yang berada di Desa Rimbo Panjang.
Pemerintah melalui program Pekansikawan (Pekanbaru-Siak-Kampar-
“Saya mengimbau kepada masyarakat untuk menjaga lingkungan hutan dan lahan agar tidak terjadi lagi kebakaran hutan lahan. Juga mengharapkan keharmonisan yang terjaga selama ini harus dipertahankan,” ujar Andi.
Pada kesempatan ini Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman juga memberikan bantun kepada masyarakat Rimbo Panjang sebesar Rp 10 juta untuk meningkatkan sarana prasarana ibadah Masjid At Taqwa Desa Rimbo Panjang.
Perwakilan masyarakat Desa Rimbo Panjang mengatakan sangat antusias untuk mensukseskan berbagai kebijakan yang akan dilaksanakan Pemerintah Provinsi Riau di Rimbo Panjang.
Masyarakat berterima kasih kepada gubernur Riau yang sudah meningkatkan berbagai fasilitas umum yang telah dinikmati masyarakat di wilayah Rimbo Panjang. (*)