INDRAGIRI HILIR – Sebanyak 236 Jamah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Indragiri Hilir diberangkatkan menuju tanah suci, Ahad (6/8/17) sekira pukul 17.40 WIB.
JCH Inhil ini tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 08 BTH yang terdiri dari JCH Inhil dan Bengkalis, semuanya berjumlah 448 JCH, Inhil 236 dan Bengkalis 207 JCH dan petugas haji 5 orang.
“Marilah kita doakan para Jamaah Calon Haji yang berangkat ini dapat sampai ke tanah suci dan kembali ke tanah air dalam kondisi selamat,” harap Bupati Wardan.
Diharapkan, seluruh JCH ini diberikan kesehatan oleh Allah SWT dan dapat melaksanakan ibadah, baik ibadah wajib dan sunat dengan baik.
“Bapak dan ibu JCH ini merupakan dhuyufurrahman (tamu Allah SWT) dan duta negara dan Kabupaten Indragiri Hilir, maka berperilaku dengan santun selama di tanah suci,” pesan Wardan.
Beliau mengingatkan, karena saat ini cuaca di tanah suci cukup panas, maka jamaah diimbau memperbanyak minum air putih dan mengkonsumsi buah-buahan.
“Fokuskan niat dan gunakan waktu sebaik-baiknya untuk beribadah selama di tanah suci Makkah dan Madinah. Jangan lupa selalu jaga kesehatan sehingga dapat menjalankan ibadah dengan baik,” ingatnya.
Pelepasan keberangkatan ini diawali dengan penyerahan bendera merah putih dari Bupati Inhil H Muhammad Wardan kepada Ketua Rombongan Kloter 08 BTH.
Pelepasan yang dilakukan oleh Bupati Inhil H Muhammad Wardan di Asrama Haji Batam, Kepulauan Riau. Kegiatan ini dihadiri juga Ketua DPRD Inhil H Dani M Nursalam, Asisten II Rudiansyah, Kanwil Kemenag H Azhari Syukur, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Mukhtar T, Kepala Dishub Wiryadi, Kadis Lingkungan Hidup dan Kebersihan Helmi D, Kadispora Junaidi, Kepala Disnaker Masdar, Ketua TP PKK Inhil Hj Zulaikhah Wardan dan para pejabat Pemkab Inhil. (ADV)