Angka ini naik jika dibandingkan dengan pergerakan pertumbuhan ekonomi Riau pada triwulan yang sama tahun 2016 lalu.
Dalam sebuah pertemuan di Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Riau Jalan Gajah Mada, Pekanbaru , Riau, Jumat (12/5/2017), Kepala BPS Riau, Aden Gultom mengatakan, pertumbuhan ekonomi Riau pada triwulan I – 2017 ini memang jauh jika dibandingkan dengan pergerakan pertumbuhan ekonomi Riau pada triwulan IV – 2016 lalu, yakni mengalami penurunan sebesar -4,88%.
“Hal ini tentu saja menunjukan sedikit perbaikan pertumbuhan ekonomi Riau, walau dalam angkanya belum menunjukan pergerakan signifikan,” katanya, Jumat (12/5/2017).
Dia menambahkan, PDRB Riau sendiri dalam pergerakan di triwulan I – 2017 sebesar Rp 171,47 triliun. Perbadingan dengan tahun lalu memang terlihat ada peningkatan sebesar 2,23%.
Kondisi perekonomian Riau pada awal tahun 2017 cukup membanggakan. Namun tetap perlu ada upaya keras dengan melibatkan semua pihak agar perbaikan perekonomian tahun signifikan. (Sc3)